5 Trik Bikin Caption Instagram Anti Mainstream
Salah satu penunjang instagram makin dikenal adalah caption yang anti mainstream. Bahkan, dengan memberikan deskripsi yang menarik dapat meningkatkan pengunjung pada media sosial bisnis kamu. Mimin bakalan kasih trik bikin caption instagram anti mainstream
Oleh karena itu, jangan asal posting ya gais, pikirkan dan buatlah yang unik dan menggelitik setiap mata yang melihatnya. Bahkan, semakin ciamik caption yang kamu buat, akan meningkatkan brand awareness.
Pertama, yang perlu kamu lakukan adalah jangan membuat caption terlalu panjang ya gais. Karenanya, dapat membuat malas untuk membacanya dan tidak dapat menggiring konsumen melakukan pembelian. Narasi caption yang kamu posting harus dapat menggugah konsumen tertarik untuk membacanya.
Buat foto produk yang menarik hati dan caption yang singkat, padat dan jelas. Sehingga, apa yang disampaikan melalui deskripsi bisa tepat sasaran. Misalnya: kemasan praktis harga ekonomis, Homey Dress Premium, New collection dan masih banyak lagi. Itu adalah salah satu contoh kalimat pembuka postingan sederhana, kemudian bisa dilanjutkan dengan kata-kata selanjutnya.
Kedua, gunakan hastag secukupnya dan tepat sasaran. Konsumen setia kamu bakalan merasa sebal dan menganggap postinganmu membosankan dan monoton. Bahkan, jika kamu terlalu banyak menggunakan hastag, malah akan memanggil robot-robot instagram untuk like dan comment di unggahanmu. Selanjutnya, sesuaikan foto dengan caption yang akan kamu tulis, sehingga nyambung dan mudah dipahami pembaca.
Ketiga, Sertakan kalimat ajakan atau persuasive atau call to action, tujuannya agar audience memberikan tanggapan dan mengambil tindakan terhadap postingan kamu. Misalnya: Grab it fast! Promo Khusus Hari ini Aja!! Call to action dapat menarik audiens dan mempengaruhinya untuk melakukan tindakan.
Jenis interaksi yang paling sering digunakan adalah swipe up, link on bio, reaction story dan masih banyak lagi. Dengan adanya CTA ini akan lebih mudah untuk mempengaruhi konsumen.
Itulah beberapa trik bikin caption instagran yang anti mainstream yang bisa kamu terapkan. Oiya, jangan lupa pertimbangkan brand personality saat membuat deskripsi produk atau postingan. Sebab, dapat mempengaruhi interaksi pada unggahamu. Ingat, brand personality bisnis kamu dapat dijadikan tolok ukur untuk membuat tulisan yang sesuai.
Yakin Cuma caption instagram aja yang mau dimaksimalin?? Harusnya kemasan juga dong gaiss, biar makin melesat pesat kayak yang lain. Investasi dengan kemasan, apa salahnya?? Ayok deh buruan bikin usahamu makin kece dengan packaging oke dari kemasankertas.com.